PPID Kota Tangerang Terima Kunjungan Kerja Dari PPID Kementerian Perdagangan RI
Menjadi suatu kehormatan bagi PPID Kota Tangerang saat menerima lawatan kerja dari PPID Kementerian Perdagangan RI. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Indri Astuti didampingi oleh Sekretaris Dinas Kominfo Kota Tangerang, Nurhidayatullah, beserta jajaran secara langsung menerima kunjungan tersebut di ruang kerja Kepala Dinas Kominfo pada, Selasa (24/5).
Indri mengatakan bahwa ia beserta jajarannya mengaku cukup tersanjung dengan kunjungan tersebut.
"Kami tersanjung dan menjadi kebanggaan tersendiri bagi PPID Kota Tangerang bisa bertukar informasi secara langsung dengan PPID Kementerian Perdagangan melalui kegiatan Kunjungan Kerja hari ini," ujar Indri.
Dalam kesempatan tersebut Indri paparkan berbagai jenis informasi serta layanan yang dilakuakn PPID Kota Tangerang dalam menjalankan amanat UU 14 tahun 2008 tentang keterbukaan Informasi Publik.
"Berbagai saluran informasi mulai dari tatap muka, aplikasi hingga media sosial dalam penyajian informasi publik dan pelayanan informasi telah kami lakukan, tentunya kami sederhanakan dengan tujuan agar masyarakat dapat memahami sistematika pelayanan informasi publik dengan mudah," jelas Indri.
Indri juga menambahkan berbagai inovasi pelayanan telah dilakukan PPID guna menyesuaikan dengan kondisi saat pandemi Covid-19 berlangsung. Seperti permohonan informasi online, job fair online, bantuan UMKM online dan masih banyak lagi pelayanan yang dilakukan secara online. hal tersebut diciptakan guna menyesuaikan dengan aturan yang membatasi pertemuan dengan orang banyak.
Ketua Tim Layanan Informasi Publik pada Biro Humas Kementerian Perdagangan RI, Annisa Fitri Wulandari, mengatakan bahwa ia menetapkan Kota Tangerang sebagai destinasi kunjungan kerjanya bukan tanpa alasan. Dirinya menilai prestasi PPID Kota Tangerang terbilang istimewa.
"Dengan meraih predikat Badan Publik dengan kategori informatif secara lima tahun berturut turut adalah prestasi yang terbilang sangat baik bahkan istimewa bagi kami,"
"Banyak hal yang dapat kami pelajari, tiru dan diskusikan dengan PPID Kota Tangerang pada Kunker hari ini, kami juga bisa melihat pelayanan informasi Kota Tangerang secara langsung di ruang Pelayanan Informasi dan Dokumentasi," tambah Annisa.
Melihat berbagai inovasi dalam penyajian informasi di Kota Tangerang, Annisa mengaku bahwa inovasi adalah satu hal yang tak dapat dipungkiri atau dihindari belakangan ini. Untuk itu ia mengaku akan terus memperbarui pelayanan informasi publik pada lingkungan Kementerian Perdagangan sesuai dengan tuntutan yang berlaku di masyarakat.