\

Implementasi Aplikasi Pendukung Command Center, Kab Bandung Barat Jalin Kerjasama dengan Kota Tangerang


Tindak lanjut MoU antara Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah dengan Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan pada 25 Oktober lalu. Kini, Diskominfo Kota Tangerang menerima kunjungan lanjutan dari Diskominfo TIK Bandung Barat, di TLR Kota Tangerang, Jumat (4/11/22). 


Kepala Diskominfo TIK Bandung Barat, Siti Aminah Anshoriah mengungkapkan kunjungan ini merupakan Perjanjian Kerjasama (PKS) antar OPD, terkait implementasi aplikasi pendukung command center milik Kota Tangerang. 


"Namun, dalam kunjungan ini kita masih penjajakan dan pengenalan terkait aplikasi-aplikasi dan sederet layanan digitalnya. Baik untuk masyarakat maupun lingkup pegawainya. Selanjutnya, Bandung Barat akan memilih mana yang akan diimplementasikan sesuai kebutuhan Kabupaten Bandung Barat," ungkap Siti. 


Ia pun berterima kasih atas respon positif jajaran Diskominfo Kota Tangerang, yang bersedia memberikan ilmunya untuk kemajuan Kabupaten Bandung Barat. "Sebenarnya, Kabupaten Bandung Barat sudah memiliki aplikasi layanan dan kepegawaian, namun terkait satu data dan integrasi geospasialnya kami yang belum ada. Rasanya, itu yang akan kita maksimalkan lebih dulu," katanya. 


Sementara itu, Kepala Diskominfo Kota Tangerang, Indri Astuti menjelaskan kunjungan ini merupakan satu kebanggaan, karena Kota Tangerang membuka seluas-luasnya untuk kota kabupaten lain yang akan melakukan replikasi aplikasi milik Kota Tangerang. 


"Kami sudah paparkan kalo Kota Tangerang memiliki dua super apps, yaitu Portal Egov dan Tangerang Live yang terintegrasi dalam 203 modul. Jadi, silakan Kabupaten Bandung Barat melalukan pemetaan sesuai kebutuhannya. Kota Tangerang akan siapkan, dan siap melakukan kunjungan kesana untuk tindak lanjutnya," tegasnya.

BERITA LAINNYA

04 Nov 2022 17:10

Virtual Job Fair Spesial…

04 Nov 2022 17:10

Akhir Pendampingan KIM 2021