\

Dinas Kominfo Kota Tangerang Gelar Forum Renja SKPD Tahun 2023

Dalam rangka menyelaraskan program dan kegiatan Perangkat Daerah Tahun 2023, Dinas Komunikasi dan Informatika (DISKOMINFO), Dinas Perpustakaan Arsip Daerah (DPAD), Dinas Kependudukan & Catatan Sipil (DISDUKCAPIL) melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Tangerang menggelar Forum Rencana Kerja (Renja) SKPD tahun 2023, secara daring menggunakan platform zoom meeting pada, Kamis (24/2).

Hadir dalam Forum Renja SKPD tersebut, Kepala Dinas Kominfo Mulyani didampingi oleh Sekretaris Dinas Kominfo, Adhi Zulkifli dan para Kepala Bidang, serta Sub Kordinator Dinas Kominfo. 

Dalam arahannya Mulyani menyebutkan bahwa ia beserta jajaran akan terus mendukung mewujudkan program kerja berkaitan dengan digital komunikasi yang akan dijalankan pada tahun 2023.

"Dinas Kominfo akan mendukung dan memfasilitasi seluruh hal yang berkaitan dengan digital komunikasi dalam menyelenggarakan program kerja tahun 2023 mendatang," sebut Mulyani.

Tak hanya sampai disitu, Mulyani juga tuturkan bahwa ia beserta jajaran tak menutup diri dari segala masukan baik saran, arahan hingga kritikan yang membangun agar dapat menyelaraskan program kegiatan pada tahun 2023 mendatang.

"Tentu kami juga butuh arahan, masukan, dan bimbingan hingga pada kritik dan saran yang membangun untuk dapat terus bersinergi dalam menjalankan serta menyelaraskan program kegiatan pada tahun 2023 mendatang," tuturnya.

Ditempat terpisah, Kepala Bidang Perencanaan Pemerintahan Bappeda Kota Tangerang Irna Rudiana menjabarkan bahwa terdapat lima prioritas pembangunan sebagai dasar penyusunan kegiatan SKPD.

"Mulai dari Pemantapan Perekonomian Daerah hingga pada Pemantapan Layanan Publik, saya harapkan agar tiap tiap SKPD menyelaraskan program kerja serta memperhatikan aturan perihal pengaturan keuangan antara pusat dan daerah," tutup Irna.

BERITA LAINNYA

24 Feb 2022 15:30

Virtual Job Fair Spesial…

24 Feb 2022 15:30

Akhir Pendampingan KIM 2021