\

Tingkatkan Keamanan Siber, Diskominfo Kota Tangerang Gelar Pelatihan Cyber Security Awareness

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Tangerang terus meningkatkan sistem proteksi keamanan siber. Berkolaborasi dengan CSIRT.ID (Cyber Security Independent Resilient Team of Indonesia), Diskominfo Kota Tangerang menggelar Pelatihan Cyber Security Awareness yang menyasar para pegawai pranata komputer di lingkungan Pemkot Tangerang.

Kepala Diskominfo Kota Tangerang, Indri Astuti menuturkan, Pelatihan Cyber Security Awareness merupakan langkah strategis yang ditempuh Diskominfo Kota Tangerang untuk meningkatkan kesadaran para pegawai pranata komputer untuk lebih mengoptimalkan tindakan-tindakan preventif dalam mencegah ancaman siber yang marak terjadi. Lanjutnya, Pelatihan Cyber Security Awareness juga secara khusus dilakukan untuk meningkatkan keamanan sistem jaringan, aplikasi perangkat lunak, dan data dari potensi kejahatan digital.

“Pelatihan Cyber Security Awareness ini secara khusus dilakukan untuk meningkatkan keamanan website dan media sosial di lingkungan Pemkot Tangerang. Apalagi, ancaman keamanan siber dan digital di Indonesia termasuk dalam kategori tinggi atau sangat mengkhawatirkan,” ujar Kepala Diskominfo Kota Tangerang, Indri Astuti, selepas membuka Pelatihan Cyber Security Awareness di Ruang Akhlakul Karimah, Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Jumat, (8/12/23).

Deputi Operation CSIRT.ID, Muhammad Salahudin menambahkan, Pelatihan Cyber Security Awareness ini berfokus untuk meningkatkan kesadaraan keamanan siber di lingkup personal atau individu. Seperti, membatasi akses pengguna, menggunakan autentikasi bervariasi, menggunakan kombinasi kata sandi yang rumit, menggunakan teknologi cloud computing, mengindari surel spam, memasang firewall, dsb.

“Saat ini, masalah ancaman siber dan digital terus berkembang, sehingga sistem proteksi keamanan harus kita pelajari dan tingkatkan terus menerus. Oleh karenanya, pelatihan seperti ini sangatlah penting untk mendorong agar celah-celah ancaman tersebut dapat tertutup,” tambah Deputi Operation CSIRT.ID, Muhammad Salahudin.

Selain itu, Pelatihan Cyber Security Awareness ini diharapkah mampu meningkatkan kesadaraan personal para pegawai pranata komputer untuk meningkatkan langkah-langkah proteksinya masing-masing untuk mecegah adanya kejahatan siber dan digital terjadi di lingkungan Pemkot Tangerang. (mts)

BERITA LAINNYA

08 Dec 2023 16:43

Virtual Job Fair Spesial…

08 Dec 2023 16:43

Akhir Pendampingan KIM 2021